Dinginnya udara ditepi laut
Malam gelap anginnya kencang
Kepada siapa hati berpaut
Melayang hinggap dinda seorang
Kupintal kapas menjadi benang
Benang panjang tuk layang-layang
Tidur tak pulas, duduk tak tenang
Slalu terbayang wajahmu sayang
Dari mana punai melayang,
Dari paya turun ke padi;
Dari mana datangnya sayang,
Dari mata turun ke hati
disana gunung disini gunung
ditengah tengah gunung berapi
kesana bingung kesini bingung
itulah namanya jatuh hati
Beribu-ribu pohon beringin
hanya satu si pohon randu
saat malam terasa dingin
hanya wajahmu yang aku rindu
wahai serulig buluh perindu
suaranya memikatku
wahai gadis pujaanku
aku sangat cinta kamu
kembang gula di perigi
untuk aku minum jamu
kemana pun kamu pergi
aku slalu rindu kamu
ke cimanggis membeli kopiah
kopiah indah kan kau dapati
begitu banyak gadis yang singgah
hanya dinda yang memikat hat
darimana datangnya lintah
dari sawah turun ke kali
darimana datangnya cinta
dari mata turun ke hat
jalan-jalan ke kota paris
banyak rumah berbaris-baris
biar mati diujung keris
asal dapat dinda yang manis…